Peringatan keras: setiap karya yang dimuat di Writing Session dilindungi UU hak cipta & penjiplakan pada karya tersebut memiliki sanksi!

Jumat, 13 Agustus 2010

Darker than Blue


oleh Yundanita Fitrizky


Saya tinggi, terlihat kokoh
Tapi saya tumbang
Ranting saya berjatuhan
Daun saya berguguran
Bunga saya layu

Saya bersinar, ya saya bulan
Tapi saya tertutup awan
Sinar saya meredup dan digantikan bintang
Kini saya pucat bagai mayat

Saya biru, saya membiru
Saya dalam, saya gelap
Saya tidak bisa diselami
Saya tidak bersahabat


Saya biru, saya semakin membiru
Karena saya tinggi dan terlihat kokoh,
Karena saya bulan yang bersinar
Karena saya lautan yang dalam

4 komentar:

  1. WOW. Aku suka metafora-metafora dan isinya. Seperti badai yang tenang. #eaaapakemetaforajuga

    Good job! :D Ditunggu tulisan selanjutnya!

    BalasHapus
  2. Makasih yaaa :) hehehhe
    (gak bisa berhenti cengar-cengir)

    BalasHapus
  3. bagus..:)

    keep up the good work.

    BalasHapus
  4. @rahne putri: terimakasih feedbacknya ya!
    @vivi: thank you! :)

    BalasHapus

SANGAT DIANJURKAN untuk saling mengapresiasi atau mengkritik tulisan satu sama lain. Kita sama-sama belajar ya!