Peringatan keras: setiap karya yang dimuat di Writing Session dilindungi UU hak cipta & penjiplakan pada karya tersebut memiliki sanksi!

Kamis, 29 September 2011

Best of the Night 27 September 2011

Sebenarnya karena freestyle writing, apa saja bisa kamu tuliskan. Sebetulnya berat untuk menulis Best of the Night. Tapi baiklah :) Inilah dia Best of The Night tema freestyle writing.


Kenapa?

1. Kata pembukanya menarik, membuat ingin terus membaca. Apa yang betul? Puisi apa? Dan dilanjutkan dengan manis dengan kata-kata "Ini adalah ceritaku yang terakhir". Skor: 4.

2. Twist tidak ada, tapi ending dibangun dengan rapi dari awal cerita. Sehingga ketika ada gong di akhir, rasanya ikut lega. Skor: 3.

3. Karena ini puisi, bentuknya lebih bebas, dan tanda baca "normal"nya sendiri sudah baik. Skor: 4.

4. Tidak ada tema khusus jadi bagian ini tidak usah diisi.

5. Meski bukan cerita dengan ide paling baru, cara penyampaiannya sangat cerkas dan menyenangkan. Ada penjelasan konflik-konflik di tengah yang tidak didramatisir tapi terasa normal. Mungkin karena surat nyata? (tebak-tebakan :p) Skor: 3.

6. Diksi bisa jadi penuh permainan kata ketika diperlukan. Misalnya "Waktu itu tanggal tiga puluh satu.
Di Oktober yang mengejutkan selalu.
Si Edwin duduk di bus termangu,
duduk di depan, bengong melulu,
seperti benalu di sebatang kayu,
diam tak bermutu." Bagus! Skor: 3.

Selamat ya! Semoga terus menulis! Yang lain juga keren-keren. Untuk komentar lengkap, ayo saling mengomentari ya! Selamat pagi!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SANGAT DIANJURKAN untuk saling mengapresiasi atau mengkritik tulisan satu sama lain. Kita sama-sama belajar ya!