Peringatan keras: setiap karya yang dimuat di Writing Session dilindungi UU hak cipta & penjiplakan pada karya tersebut memiliki sanksi!

Kamis, 14 Juli 2011

Best of the Night 12 Juli 2011

Tulisan terbaik untuk tema 'Mantan' jatuh kepada... *drumroll*

oleh @tommradd

Sebuah karya yang simpel tapi dengan ending yang mengejutkan. Yuk kita bahas satu-satu penilaiannya :)

1. Kalimat pertama cukup menarik. Ketika orang yang sudah mengetahui temanya terlebih dahulu membaca karya ini, orang itu pasti akan berpikir bahwa si tokoh utama sedang mengenang masa lalunya yang menggalaukan jiwa dam raga bersama sang mantan. Kalau orang yang tidak tahu tema 'Mantan', mungkin mereka akan berpikir kalau cerita ini adalah cerita cinta biasa :) Sukses membawa pembaca untuk melanjutkan membaca kalimat selanjutnya tanpa harus menggunakan kata-kata yang unik atau dramatis. Good job! Skor 3.
2. Twist ada dan terletak di akhir cerita. Sebetulnya ketika memasuki pertengahan cerita, twist mulai bisa tertebak, jadi terasa tidak begitu spesial ketika ending cerita menjustifikasi twist yang ada. Tapi dengan adanya twist yang seperti itu, cerita terasa lebih 'berbeda' dengan cerita-cerita bertema serupa lainnya. Oh iya, ehem..Evan itu maksudnya cewe apa cowo? #spoilerdetected Haha, baiklah skor 4.
3. Tanda baca sempurna. Rasanya tidak ada hal penting yang perlu dikoreksi dalam poin ini. Hanya saja hati-hati pada pengetikan, terdapat beberapa typo. Skor 4.
4. Tulisannya bertemakan 'Mantan'. Self explained. Skor 4.
5. Ide cerita unik meskipun dikemas dalam gaya penceritaan yang sederhana. Tidak dramatis, tidak juga penuh dengan perumpamaan, majas, peribahasa, kata-kata tingkat dewa dan lainnya. Siapa sangka tulisan bertema 'Mantan' dengan awal yang manis bisa memiliki ending seperti itu? Disanalah nilai plusnya. Skor 4.
6. Diksi dalam cerita ini standar. Sayang sekali kurang ada eksplorasi dalam penggunaan kata-kata sehingga sedikit menimbulkan kemonotonan. Satu hal yang perlu diperhatikan juga adalah konsistensi penulis menggunakan kata ganti dalam cerita, misalnya penggunaan 'kau' dan 'kamu'. Rasanya lebih enak dibaca kalau dalam satu cerita diputuskan menggunakan kata ganti 'kau' saja atau 'kamu' saja, jangan dua-duanya :) Skor 2.

Anyway, selamat yaa atas BOTNnya!

Untuk yang belum mendapatkan BOTN, jangan berkecil hati karena BOTN bukanlah segalanya. Tetap semangat menulis sambil bersenang-senang di Writing Session! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SANGAT DIANJURKAN untuk saling mengapresiasi atau mengkritik tulisan satu sama lain. Kita sama-sama belajar ya!