Peringatan keras: setiap karya yang dimuat di Writing Session dilindungi UU hak cipta & penjiplakan pada karya tersebut memiliki sanksi!

Senin, 14 Maret 2011

Best of The Night 13 Maret 2011

Tulisan terbaik untuk sesi "terjebak" kemarin jatuh pada...


Untuk Seseorang Yang Bersamanya Aku Sedang Mencari Jalan Keluar dari Labirin Ini oleh @amalia_achmad

Pyuh, panjang ya judulnya? Tapi ini hanya salah satu dari keunikan cerpen ini. Kenapa cerpen ini dipilih?

Kriteria 1: Kalimat pertamanya unik dan memakai kata-kata yang tidak terlalu biasa. Membuat ingin terus membaca. "Lima belas tahun yang lalu, setelah percakapan lama tanpa jeda, setelah semua kira- kira, setelah kendur marah berganti sedu, setelah banyak sangsi, kita, ah tidak, kamu memutuskan “Baik, kita jalani saja dulu, ya? Ingat, tidak ada yang serius. Kita bersenang- senang. Hubungan ini tidak akan bisa kita bawa kemana- mana, yang jelas tidak akan bisa kita bawa ke rumah masing- masing.” Skor: 4.

Kriteria 2: Endingnya begitu lembut, tidak meledak-ledak, tapi lumayan mengejutkan. Mungkin di kepala pembaca akan ada suara, "Kok...?". Touche. Skor: 3.

Kriteria 3: Penggunaan tanda baca sekitar 90% benar. Kesalahan banyaknya di tanda titik di akhir kalimat yang sering terlewat, bahasa asing yang tidak dimiringkan hurufnya. Skor: 4.

Kriteria 4: Cerita yang ditulis sebenarnya cukup umum, tapi cara penyampaian dan endingnya membuatnya tidak klise. Skor: 3.

Kriteria 5: Cerita sesuai tema, terjebak adalah poin penting di cerita. Skor: 4.

Kriteria 6: Diksinya kentara kaya, banyak kata yang digunakan. Skor: 4.

1 komentar:

  1. wah asik tulisanku diapresiasi sangat baik disini padahal baru sekali kirim *terharu

    masukannya membantu banget, menunjukkan jelas kekuranganku dimana saja *terharulagi

    ngga kebayang kerja orang- orang writingsession tiap 2 hari sekali menyortir banyak tulisan. thanks ya

    BalasHapus

SANGAT DIANJURKAN untuk saling mengapresiasi atau mengkritik tulisan satu sama lain. Kita sama-sama belajar ya!