Kamu Seksi Kok... oleh @Olga_imoet
Kenapa?
Kriteria 1: Ya, pembukanya tidak penuh kata-kata yang berbunga-bunga atau memakai kalimat yang unik, tapi kata-kata "Aku cantik nggak?" adalah kata-kata klasik yang sering diucapkan para kaum hawa, dan tentu jadi pembuka yang menarik untuk sebuah cerita. Skor: 3.
Kriteria 2: Twist dari cerita ini adalah salah satu kelebihannya. Mengejutkan, membuat miris, dan membuat kita mengerti arti seksi secara lebih dalam. Bagaimana dia menggambarkan seksi dengan sifat, karena... Skor: 3.
Kriteria 3: Tanda baca sudah baik, kecuali kata "aku" dan "gadis" di sebelah tanda petik yang harusnya huruf kapital. Skor: 4.
Kriteria 4: Cerita yang ditulis sebenarnya cukup umum, dan cara penulisannya pun mengikuti pakem umum itu. Tapi isinya tetap sampai dan tetap relevan. Skor: 2.
Kriteria 5: Cerita ini sangat sesuai tema, yaitu seksi, dan seorang perempuan yang mempertanyakan apakah dia masuk ke kategori seksi. Skor: 4.
Kriteria 6: Pemilihan kata tidak terlalu beragam, masih dapat dikembangkan. Walau santai, sebenarnya permainan kata dapat digunakan untuk deskripsi. Karena cerita lebih didominasi dialog, padahal deskripsi juga akan sangat membantu. Skor: 2.
Selamat ya! Yang lain, jangan kecewa! Betulan, kalau bisa buat 3 BOTN semalam, sebetulnya 3-3nya pantas dapat BOTN dan ini beneran. Keren. Salut!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
SANGAT DIANJURKAN untuk saling mengapresiasi atau mengkritik tulisan satu sama lain. Kita sama-sama belajar ya!